30 C
Surabaya
28 April 2025, 19:55 PM WIB

Wabup Mimik Idayana Baksos ke Pucukan, Bagi 120 Paket Sembako

METROTODAY, SIDOARJO – Wakil Bupati Sidoarjo Mimik Idayana mengunjungi salah satu wilayah terpencil di Kabupaten Sidoarjo, Dusun Pucukan, Kelurahan Gebang. Di sana, Wabup Mimik Idayana membagikan 120 paket sembako dan bantuan untuk anak-anak.

Dusun Pucukan baru bisa diakses dengan perahu. Wabup Mimik Idayana menempuh perjalanan dengan menyusuri sungai. Dari Dermaga Belvara Desa Blurukidul. Tim Tagana Dinas Sosial Sidoarjo bersama Satpol PP mengawal pendistribusian bantuan tersebut.

Perjalanan dimulai pukul 06.15 WIB. Satu jam lebih perjalanan ditempuh untuk sampai di Dusun Pucukan. Waktu tempuh perjalanan itu sedikit lebih cepat jika melalui jalur darat.

Namun, jalur darat hanya dapat dilalui oleh kendaraan roda dua. Jalannya sempit dan berkelok-kelok melalui hamparan tambak. Jika tidak trampil, bukan tidak mungkin, pengendara akan terperosok ketambak. Dusun Pucukan memang dikenal sebagai wilayah pertambakan.

Wakil Bupati Sidoarjo Hj. Mimik Idayana menyampaikan, kegiatan Baksos merupakan bentuk perhatian Pemkab Sidoarjo kepada warganya. Kegiatan seperti ini dapat meringankan beban ekonomi masyarakat. Apalagi mendekati Lebaran. Kebutuhan bahan pokok sangat diharapkan masyarakat.

“Semoga perhatian pemerintah ini sedikit meringankan beban warga,”ucapnya.

Wakil Bupati Mimik Idayana melihat kondisi bangunan SDN Gebang II di Dusun Pucukan, Desa Gebang, Kecamatan Sidoarjo. (Foto: Kominfo Sidoarjo)

Wabup Mimik meminta warga tidak melihat besaran bantuan. Namun melihatnya sebagai bentuk perhatian pemerintah. Dia juga berharap warga mendoakannya menjadi pemimpin yang amanah. Pemimpin yang selalu mementingkan kesejahteraan warga Sidoarjo.

“Semoga bantuan dari pemerintah ini bisa bermanfaat bagi Ibu-Ibu semua. Tolong doanya nggih, semoga Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo ini bisa menjadi pemimpin yang amanah, pemimpin yang mementingkan kesejahteraan semua warganya,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu Wabup Mimik Idayana tidak hanya membawa paket sembako. Puluhan paket makanan ringan juga dibawanya untuk dibagikannya kepada anak-anak. Bantuan lainnya adalah sarung.

Ada tiga dus kotak sarung dengan puluhan sarung di dalamnya diberikan langsung kepada warga. Sembari membagikan bantuan itu, Wabup Mimik Idayana juga memberikan uang pecahan Rp 100 ribu kepada warga. Bahkan kepada anak remaja juga diberikannya uang jajan.

Wabup perempuan pertama di Kabupaten Sidoarjo itu juga menyempatkan melihat kondisi SDN Gebang II. Terdapat tiga ruang kelas di SDN Gebang II yang bangunannya terbuat dari papan kayu. Meski sebagai dusun terpencil, akses internet sudah terpasang. Beberapa tahun lalu Pemkab Sidoarjo telah memasangnya. (MT)

METROTODAY, SIDOARJO – Wakil Bupati Sidoarjo Mimik Idayana mengunjungi salah satu wilayah terpencil di Kabupaten Sidoarjo, Dusun Pucukan, Kelurahan Gebang. Di sana, Wabup Mimik Idayana membagikan 120 paket sembako dan bantuan untuk anak-anak.

Dusun Pucukan baru bisa diakses dengan perahu. Wabup Mimik Idayana menempuh perjalanan dengan menyusuri sungai. Dari Dermaga Belvara Desa Blurukidul. Tim Tagana Dinas Sosial Sidoarjo bersama Satpol PP mengawal pendistribusian bantuan tersebut.

Perjalanan dimulai pukul 06.15 WIB. Satu jam lebih perjalanan ditempuh untuk sampai di Dusun Pucukan. Waktu tempuh perjalanan itu sedikit lebih cepat jika melalui jalur darat.

Namun, jalur darat hanya dapat dilalui oleh kendaraan roda dua. Jalannya sempit dan berkelok-kelok melalui hamparan tambak. Jika tidak trampil, bukan tidak mungkin, pengendara akan terperosok ketambak. Dusun Pucukan memang dikenal sebagai wilayah pertambakan.

Wakil Bupati Sidoarjo Hj. Mimik Idayana menyampaikan, kegiatan Baksos merupakan bentuk perhatian Pemkab Sidoarjo kepada warganya. Kegiatan seperti ini dapat meringankan beban ekonomi masyarakat. Apalagi mendekati Lebaran. Kebutuhan bahan pokok sangat diharapkan masyarakat.

“Semoga perhatian pemerintah ini sedikit meringankan beban warga,”ucapnya.

Wakil Bupati Mimik Idayana melihat kondisi bangunan SDN Gebang II di Dusun Pucukan, Desa Gebang, Kecamatan Sidoarjo. (Foto: Kominfo Sidoarjo)

Wabup Mimik meminta warga tidak melihat besaran bantuan. Namun melihatnya sebagai bentuk perhatian pemerintah. Dia juga berharap warga mendoakannya menjadi pemimpin yang amanah. Pemimpin yang selalu mementingkan kesejahteraan warga Sidoarjo.

“Semoga bantuan dari pemerintah ini bisa bermanfaat bagi Ibu-Ibu semua. Tolong doanya nggih, semoga Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo ini bisa menjadi pemimpin yang amanah, pemimpin yang mementingkan kesejahteraan semua warganya,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu Wabup Mimik Idayana tidak hanya membawa paket sembako. Puluhan paket makanan ringan juga dibawanya untuk dibagikannya kepada anak-anak. Bantuan lainnya adalah sarung.

Ada tiga dus kotak sarung dengan puluhan sarung di dalamnya diberikan langsung kepada warga. Sembari membagikan bantuan itu, Wabup Mimik Idayana juga memberikan uang pecahan Rp 100 ribu kepada warga. Bahkan kepada anak remaja juga diberikannya uang jajan.

Wabup perempuan pertama di Kabupaten Sidoarjo itu juga menyempatkan melihat kondisi SDN Gebang II. Terdapat tiga ruang kelas di SDN Gebang II yang bangunannya terbuat dari papan kayu. Meski sebagai dusun terpencil, akses internet sudah terpasang. Beberapa tahun lalu Pemkab Sidoarjo telah memasangnya. (MT)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

Artikel Terkait

/